PROFIL DAERAH

Kabupaten Tanah Bumbu adalah sebuah wilayah kabupaten yang terletak di provinsi Kalimantan Selatan, Indonesia. Sebelumnya kabupaten ini termasuk dalam wilayah Kabupaten Kotabaru. Secara historis semula dinamakan Daerah Tingkat II Persiapan Tanah Bumbu Selatan. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 5.066,96 km² dan jumlah penduduk sebanyak 267.913 jiwa (hasil Sensus Penduduk Indonesia 2010), dan pada tahun 2022, jumlah penduduk Tanah Bumbu berjumlah 341.137 jiwa.

Ibu kotanya adalah kecamatan Batulicin, pusat pemerintahan kabupaten berada di kelurahan Gunung Tinggi yang dulunya bernama desa Pondok Butun. Adapun yang menjadi sentra kegiatan usaha dan ekonomi adalah kecamatan Simpang Empat, yang dulunya merupakan bagian dari Kecamatan Batulicin.

Kabupaten Tanah Bumbu merupakan kabupaten pemekaran dari Kabupaten Kotabaru yang ditetapkan berdasarkan Undang-undang Nomor 2 Tahun 2003 tanggal 8 April 2003 tentang Pembentukan Kabupaten Tanah Bumbu dan Kabupaten Balangan di Provinsi Kalimantan Selatan. Berdasarkan undang-undang tersebut, Kabupaten Tanah Bumbu selalu merayakan hari jadinya pada tanggal 8 April setiap tahunnya. Nama historis yang pernah digunakan untuk menyebut daerah kabupaten ini adalah Tanah Koesan - 1879

Semboyan :“BERSUJUD” yang artinya Bersih, Syukur, Jujur dan Damai

VISI dan MISI

Visi

Membangun Tanah Bumbu Maju, Mandiri, Religius dan Demokratis

Misi

  1. Mewujudkan Sumber Daya Manusia yang Berkualitas, Produktif dan Berakhlak Mulia.
  2. Mewujudkan Infrastruktur Wilayah yang Mantap untuk Menopang Daya Saing Pelayanan Publik da Perekonomian.
  3. Mewujudkan Pengelolaan Sumber Daya Alam yang Arif dengan Memperhatikan Daya Dukung dan Daya Tampung Lingkungan.
  4. Mewujudkan Perekonomian Daerah Berbasis Pengembangan Potensi Maritim dan Agroindustri.
  5. Membangun Tata Kelola Pemerintahan yang Melayani, Sederhana dan Akuntabel.



Luas Wilayah : 5.067
Pertumbuhan Penduduk :

341.137 jiwa

Pendapatan Asli Daerah :
PDRB :
Realisasi Investasi :
5

Potensi Investasi

5

Peluang Investasi

1

Kawasan Industri dan Kawasan Ekonomi Khusus

1

Infrastruktur

KABUPATEN TANAH BUMBU

Kategori Investasi
  1. Peternakan
    5
  2. Kawasan Industri
    1
  3. Bandara
    1
  4. Industri
    3
  5. Infrastruktur
    1
  6. Kelautan dan Perikanan
    1